Beradaptasi, OMB UMN Selenggara Tatap Muka Pertama Selama Pandemi

16 Agustus 2022

foto artikel

Barisan kelompok calon mahasiswa/i baru OMB UMN 2022 (UMN JUICE/Shafiqah Alifia Annisa)

OMB UMN Kembali Digelar Luring

Orientasi Mahasiswa Baru Universitas Multimedia Nusantara (OMB UMN) sempat diselenggarakan secara daring sebagai kebijakan tepat dalam memutus rantai COVID-19 dua tahun terakhir. Namun, setelah berbagai pertimbangan dan persiapan yang dilalui, pihak OMB UMN 2022 menyatakan pelaksanaan acara tahun ini akan dilakukan secara hybrid.

Situasi pandemi COVID-19 yang dianggap mulai membaik, melihat publik kini juga sudah berani untuk beraktivitas kembali di luar rumah, menjadi alasan mengapa tahun ini OMB UMN kembali digelar secara luring. Ada pun situasi yang kini mulai memulih juga diakui oleh Presiden Joko Widodo dalam pidato kenegaraannya pagi tadi. Ia menyatakan bahwa penanganan krisis global berangsur baik–pun didukung oleh data bahwa Indonesia masuk peringkat lima besar dengan vaksinasi terbanyak di dunia.

Acara besar tahunan UMN ini kurang lebih diikuti oleh 2.700 calon mahasiswa/i baru yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia; disiapkan oleh panitia dengan jumlah 306 orang. Seluruh calon mahasiswa/i baru (camaba) dibagi dalam 122 kelompok besar. Mereka tercampur padu dalam lintas jurusan; membuat perbedaan program studi bukan jadi masalah untuk mereka saling sapa. Hal tersebut menjadi salah satu tujuan utama penyelenggaraan OMB setiap tahunnya.

“Dinamika kelompok ini [salah satu program unggulan OMB UMN] tujuan utamanya adalah membuat mereka itu punya teman, bisa bonding di dalam dunia yang baru, jadi mereka seengganya mulai dekat antara satu sama lain dimulai dari kelompoknya dulu,” ucap Reynaldy Michael Yacob, Koordinator Divisi Acara OMB UMN 2022 (Darana).

Persiapan dilakukan sedemikian rupa mengingat kegiatan-kegiatan di acara inilah yang menjadi titik awal para camaba beradaptasi dengan lingkungan kampus.

“OMB otomatis akan memberikan gambaran awal tentang gimana, sih, UMN itu? ke mahasiswa-mahasiswi baru tersebut. Lewat OMB ini, peserta ini benar-benar dilatih bagaimana untuk tertib, untuk lebih mengenal kampus, mempersiapkan diri di jenjang mereka sebagai mahasiswa, dan mengenal satu sama lain antarjurusan,” sambung Irene Zanetha, salah satu perwakilan Divisi Person in Charge OMB UMN 2022 (Tiksna).

Ketersediaan Fasilitas OMB UMN 2022

OMB UMN 2022 menyediakan berbagai fasilitas kepada camaba untuk selama kegiatan luring berlangsung, yaitu beberapa titik penyediaan air minum, sejumlah pos medis, dan shuttle bus. Ketiga fasilitas ini diwujudkan sebagai bentuk keseriusan dan kematangan persiapan yang dilakukan panitia untuk tetap memperhatikan kesehatan para camaba. Selain itu, acara ini juga didukung oleh fasilitas internal yang dimiliki kampus dan diisi dengan konten-konten yang berwawasan.

Jadwal Pelaksanaan OMB UMN 2022

Orientasi dimulai secara daring sejak kemarin, yang disebut sebagai Hari Penyerbukan. Pelaksanaan hari kedua dan ketiga, yang disebut sebagai Pemekaran Hari 1 dan 2, dilaksanakan secara daring di UMN pada hari ini dan 18 Agustus 2022. Dua kegiatan terakhir, Sidang Senat Terbuka & Kuliah Perdana dan Forum OMB, nantinya akan dilanjutkan secara daring kembali. Keputusan Badan Pengurus Harian (BPH) untuk melakukan kegiatan ini secara hibrid dimaksudkan demi kebaikan seluruh panitia, staf, serta camaba.

”Kami mencetuskan hari briefing OMB menjadi secara daring karena kita semua tahu sekarang lagi masa transisi dan jika [seluruhnya] dilakukan secara langsung offline, tentunya akan membuat kaget nantinya. Kaget baik dari panitia maupun peserta,” tegas Supervisi dalam Divisi BPH OMB UMN 2022 (Parahita) Michelle Miharja.

Keputusan tersebut juga diimbangi dengan protokol kesehatan ketat yang diatur termasuk kewajiban seluruh partisipan untuk vaksinasi tahap ketiga (booster) dan panitia untuk melakukan tes antigen sebelum dan pada hari-h acara. Peserta yang tidak dapat memenuhi syarat vaksinasi tidak diperbolehkan untuk mengikuti kegiatan acara secara luring, tetapi lewat konferensi video Zoom. Selain itu, penyemprotan disinfektan juga dilakukan dalam seluruh fasilitas ruangan yang digunakan untuk rangkaian OMB UMN 2022.

Pesan Untuk Camaba

Saat ditanya, setiap perwakilan konferensi pers OMB UMN 2022 dalam ruangan pertemuan Zoom menyampaikan berbagai pesan untuk seluruh partisipan. Sambutan hangat dilontarkan, juga berbagai harapan kepada camaba.

Brigitta Rubianty selaku Bendahara dalam Parahita mengucapkan harapannya kepada peserta dan panitia agar mereka memiliki sesuatu yang dapat dibanggakan dan bermanfaat nantinya saat OMB tahun ini sudah selesai dilaksanakan.

Menambahkan, Koordinator Tiksna Marcellino Ryan juga berpesan, “Untuk teman-teman angkatan ‘22, tetap semangat, jaga kesehatannya, jangan sampai tumbang karena selain kita berproses bareng-bareng di sini, kita juga akan mendapatkan nilai-nilai yang berharga tentunya dan semoga selesai dari sini teman-teman bisa menerapkan segala nilai yang kita tanamkan dan dapat mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari.”

~

Penulis: Fiona Wiputri

Sumber: Konferensi Pers OMB UMN 2022, Medcom